Babinsa Koramil 04/Gunung Megang Lakukan Komunikasi Sosial untuk Mempererat Silaturahmi dengan Tokoh Pemuda

Babinsa Koramil 04/Gunung Megang Lakukan Komunikasi Sosial untuk Mempererat Silaturahmi dengan Tokoh Pemuda

SMARTIZEN – Babinsa Koramil 04/Gunung Megang, Serda Budiman Hadi, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial pada Jumat (30/08/2024) sebagai upaya mempererat silaturahmi dengan tokoh pemuda setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk kebersamaan dan menumbuhkan rasa saling hormat di antara warga di wilayah binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Serda Budiman Hadi menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dengan tokoh masyarakat di wilayah binaan sebagai bentuk kedekatan antara Babinsa dengan warga. “Silaturahmi ini adalah upaya kami untuk lebih dekat dengan warga dan tokoh masyarakat. Dengan saling bertukar informasi dan menjalin hubungan baik, kita bisa menciptakan suasana yang harmonis,” ujarnya.

Praka Kristomos Panjaitan, yang turut serta dalam kegiatan ini, juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga kerukunan antarwarga, saling tolong-menolong, saling menghormati, dan selalu peduli terhadap lingkungan. Ia menambahkan, jika terdapat hal-hal yang menonjol di wilayah binaan, masyarakat diimbau untuk segera melaporkannya kepada Babinsa atau Koramil.

Melalui komunikasi sosial ini, diharapkan terjalin sinergitas antara aparat, Babinsa, dan masyarakat, termasuk tokoh adat di wilayah binaan. “Dengan kerjasama yang baik, tugas pokok kita akan lebih mudah tercapai dan tercipta kemanunggalan TNI dengan rakyat,” pungkas Serda Budiman Hadi.(//)