Raih Nilai Tertinggi Ke-2, Tria Sabet Juara II Lomba Cipta Baca Puisi Tingkat Sumsel

MUARA ENIM — Tria Gustini, siswi SMA Negeri 1 Ujan Mas berhasil mengharumkan nama sekolah lewat lomba cipta baca puisi yang diikutinya, pada lomba Sumsel 17an Festival Tahun 2020 tingkat Provinsi Sumatera Selatan. Mengumpulkan skor 202, Tria keluar sebagai juara ke-II.

Atas raihan juara tersebut, Kepala SMA Negeri 1 Ujan Mas, Penderizal, S.Pd., M.M mengucapkan selamat, karena telah membawa harum nama sekolah dikancah regional. “Selamat untuk anak kami Tria, semoga dengan perolehan juara ini semakin semangat berlatih dan mengembangkan potensi diri,” terang Penderizal kepada media ini, Rabu (2/9/2020).


Dikatakan Penderizal, prestasi yang didapat tersebut bukan datang begitu saja, akan tetapi berkat kerja keras dan latihan rutin yang dilakukan Tria selama ini. “Meski telah berprestasi, saya ingatkan supaya tidak cepat puas atas apa yang sudah didapat. Belajar dan terus berlatih harus selalu dilakukan. Sehingga potensi diri semakin terasah dengan baik,”ungkapnya.

Di sisi lain, Penderizal juga mengatakan bahwa peran serta guru dan pelatih di sekolah tidak bisa dipisahkan terhadap prestasi yang diperoleh anak didiknya tersebut. Maka dari itu, ia juga turut mengucapkan terima kasih. “Selamat juga kepada guru dan pelatih yang sudah mengantarkan anak kita menjuarai lomba cipta baca puisi ini,” tukasnya.

Sementara itu, Tria Gustini mengaku bangga dirinya berhasil menyumbang prestasi bagi sekolah lewat ajang yang diikutinya. Dia mengatakan akan tetap giat berlatih dan berjuang di setiap perlombaan.

“Tentunya juara ini saya peroleh atas usaha dan kerja keras. Disamping juga pembinaan dari pelatih dan guru, serta dukungan sekolah. Kedepan saya akan berusaha mempertahankan juara ini. Tentunya melalui latihan rutin,”pungkasnya.

Perum GEMA


Komentar