Mahasiswa Universitas Serasan Bantu Distribusi Sembako di Bazar Murah Pinang Belarik

SMARTIZEN – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Serasan Muara Enim turun tangan membantu masyarakat desa Pinang Belarik.

Kegiatan ini diadakan dalam kerjasama antara Komando Distrik Militer (KODIM) 0404 dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Muara Enim.


Para mahasiswa tersebut terlibat dalam mendistribusikan bahan sembako pada bazar murah yang bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat setempat.

Beberapa bahan pokok yang disediakan di bazar ini meliputi Beras seharga Rp.55.000 per 5 kg, Gula Rp.12.000 per kg, Tepung Rp.8.000 per bungkus, Minyak Rp.11.000 per liter, Telur Rp.25.000 per kg, Sayuran lokal Rp.3.000-5.000 per ikat, Buah-buahan Rp.5.000 per pack besar, Olahan makanan kering Rp.10.000 per bungkus, dan Susu kental manis Rp.8.000 per kaleng.

Kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat memperoleh bahan pokok dengan harga yang lebih rendah dari pasar, mengingat saat ini harga bahan pokok yang cukup tinggi, terutama beras.

Mahasiswa KKN Universitas Serasan juga membantu kelancaran acara untuk mencegah kekacauan saat pendistribusian bahan pokok tersebut, sehingga acara dapat berjalan kondusif sesuai yang diharapkan.

Keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan sosial dan ekonomi ini telah mendapatkan persetujuan dari Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Ibu Lessi Marlina, M.Pd, sebagai bagian dari program kerja mereka dalam bidang ekonomi manajemen.

Penulis: Lilista Sari



Komentar